Wednesday, July 27, 2011

Kurikulum Muatan Lokal

Kurikulum Muatan Lokal adalah kurikulum yang diberlakukan berbeda sesuai dengan daerah tempat sekolah atau lembaga pendidikan tersebut berada. Kurikulum ini mengacu pada pengajaran mengenai muatan lokal yang di miliki oleh daerah ,dan kemudian mengenalkannya pada peserta didik. Sebagai tenaga pengajar yang di siapkan untuk mendidik seorang anak yang bukan hanya cerdas secara intelektual ,namun kini berada pemikiran lebih jauh yaitu karakter kurikulum ini merupakan aspek didalamnya.
Dalam SK Mendikbud RI no 0112/U/1987 tanggal 11 juli 1987 menyatakan bahwa program pendidikan yang isi dan media penyapaiannya dikaitkan dengan lingkungan alam dan lingkungan budaya serta kebutuhan daerah dan wajib dipelajari oleh murid di daerah itu.
Kurikulum ini dapat di interpretasikan sebagai
- bentuk dari pengajaran budaya yang meliputi seni, adat istiadat, dan bahasa
- ciri fisik :gunung, sedang, maupun pesisir
- lingkungan sosial yaitu pedesaan atau perikanan
kurikulum ini menempati 20% dari jumlah pembelajaran. Acuan dalam pelaksanaan kurikulum ini berada pada lembaga pendidikan yang berkepentingan di daerah tersebut dan masyarakat. Dalam fakta kongkretnya kurikulum ini bersifat berkesinambungan dari adanya korelasi dengan pelajaran lain. Kurikulum ini menunjang pelajaran yang lain bukan berdiri sendiri dan menjadikan berbeda dan tidak memisahkan diri dari hakekat pendidikan yaitu membawa pada kebaikan.

No comments:

Post a Comment