Monday, March 26, 2012

Ketakutan ????


Ketakutan adalah hal yang paling di hindari oleh semua orang. Perasaan yang tidak nyaman dan serta merta membuat diri kita bergidik dan tidak memiliki alasan alain untuk berbicara tetang logika apalagi alasan untuk kembali tenang. Dan kemudian ketakutan itu akan menjelma dalam pikiran pikiran negatif yang menghadir kegelisahan yang berkelanjutan.

Namun entah kenapa aku senang menikmati setiap detik dalam hidupku. Termasuk dalam ketakutan. Ada siklus hidup tersendiri yang ku biarkan diriku dalam ketakutan dan sadar akan hal itu. Ketakutan itu yang membuatku menuliskan hal ini dalam sebentuk tulisan.

Ketakutan itu yang membuatku gelisah hingga mengetik tak beraturan dengan tempo yang cepat dan ketakutan itu begitu mengesankan,
Ketakutan yang tak beralasan itu sesungguhnya tidak sehat. Karena kita cenderung akan berpikir negatif dan kemudian berada pada posisi yang serba dalam keadaan apapun. Hal itu membuat debar jantung kita lebih cepat dan detak jantung kita memiliki irama tersendiri untuk berpiki.

Ketakutan itu pula yang dulu kurasakan ketika berbicara di depan orang lain. Awal yang dulu ku lalui ketika belajar untuk menaklukan ketakutanku sendiri. Belajar untuk menjadi sosok baru yang siap menghadapi apapun di mulai dari diri sendiri.

Sehingga menaklukan ketakutan itu setidaknya kita memiliki 3 tahapan. Tahap yang pertama adalah mengenali alasan kenapa kita ketakutan. Tahap kedua adalah mengelola ketakutan itu sehingga mampu sejajar dengan apa yang kita pikirkan dalam keadaan normal. Dan yang ketiga adalah menaklukan ketakutan itu secara untuk dan menggunakan tenaga kita untuk membuatnya menjadi kekuatan yang mengalikkan ketakutan itu sendiri.
Ketakutan dapat berakibat positif jika kita mau menyadari dan mengelolanya.

Hanya kita mau dan mampu untuk melakukannya atau tidak. Berproses untuk menaklukkan ketakutan juga merupakan hal yang patut untuk selalu di latih setiap waktu. Ketakutan adalah sebagian kecil dari diri kita yang kan membuat kita pada 2 tahap yang berbeda sesuai dengan pilihan kita. Pilihan untuk menjadikannya kekuatan atau kelemahan yang menjatuhkan kita. (arma-unnes)

No comments:

Post a Comment