Posts
Showing posts from February, 2012
*magelang dan cerita..
- Get link
- X
- Other Apps
Langit biru dan iringan awan putih itu menayangkan melodi lagu hari yang akan selalu menjadi indah. Walau tidak untuk hari ini. Perjalananku menyusuri kota ku kali ini bukan hanya sekedar untuk mencari foto. Keadaan telah mengajarkanku untuk menghargai sebuah sejarah. Bahkan sejarah hidupku sendiri. Rumah tua yang mulai merapuh di pinggirnya membuatku sedikit bergidik. Bukan karena ketakutan pastinya. Namun keindahan kenangan yang tak terlupakan. Sekejap kemudian sudut pandangku memburam. Mencemooh diriku sendiri yang mulai larut pada keadaan dan gelombang kenangan yang mungkin tak ku dapati di manapun selain tempat ini. Rumah nenekku. Lantunan lagi lama yang terdengar semakin mengisyaratkan rangkaian kegelisahan yang tak ada tepinya. Perjalananku yang oanjang. Putri pertama dari dua manusia yang berbeda namun satu jiwa. Cucu pertama dari 2 keluarga yang besar. Hingga cicit pertama karena kedua mbak putri dan kakung anak pertama serta bapak dan ibu juga anak pertama. Namun aku tak tumb...
*kejenuhan memoar kita..*
- Get link
- X
- Other Apps
Melantunkan syukur dalam hidupku. Hampir tak pernah terlepas dari segala bentuk bahagia yang tak berkesudahan. Langkah pelan maupun lari kecil yang membuatku tetap bertahan untuk tidak terlampau kesakitan dalam terjal langkah kehidupan. Nampaknya akan selalu ada celah dimana aku berdiri dan memandang masa lalu sebagai pilihan yang menjadikanku disini saat ini. dan tak ku sesali apapun itu. Proses mengijinkanku untuk tetap berjalan. Waktu memberikanku ruang untuk dalam sekejap maupun berkelanjutan mengurai makna kehidupan. Dalam setiap pertikaian emosi mendidikku menjadi pribadi yang senantiasa mengilhami wacana namun tak menelannya dalam dalam. Hidup ini proses bahkan dalam kehidupan manusia. tak sedikit kebenaran dan kesalahan itu berbeda makna seiring berjalannya waktu. Dan bentuk syukur ini menyandingku berdiskusi dengan malam lebih panjang. Merangkai kegelisahan lebih bijak dan kemudian mengelolanya lebih baik dari biasanya. Aku hanya ingin mencoba menggapai sebuah nada dalam syair...
Merah Muda, Selalu mempersona ~
- Get link
- X
- Other Apps
Warna adalah bagian hidup yang tak bisa kita lepaskan begitu saja. warna adalah sudut mata yang dapat membuat kita berbinar maupun merengut karena tak sepaham. Warna adalah melodi pencitraan yang dapat memberikan keindahan dan pengertian berbeda di setiap yang berbeda. Dengan itu warna menjadi simbol penuh arti bahkan ketika kita membutuhkan kata yang tak bisa di ucapkan. Begitulah sedemikian rupa aku menguraikan makna warna. Mengagumi dan cukup menikmati dunia dengan indahnya warna warni yang melantunkan simfoni keagungan yang kuasa atas karya ciptaNya yang luar biasa. Dan kini kembali membuatku tersenyum dan tersenyum. Lalu mengapa merah muda? Merah muda memiliki banyak arti mungkin baik manja atau menggemaskan . namun untukku merah muda memiliki sudut tersendiri yang bisa membuatmu bergumam dan berpikir tentang sesuatu. Berbeda dengan merah yang tegar dengan kokoh dan tak tergantikan. Berbeda dengan biru yang lembut dan mengayomi. Berbeda dengan hitam yang lebih baik kepastian. Berb...
memilih untuk berubah ~
- Get link
- X
- Other Apps
Ada yang sepertinya kuat di depan namun rapuh di dalam Ada orang yang nampakk begitu menjengkelkan namun begitu manis di dalam Itu dia.. Itu dia yang menggandengku tanpa sentuhan di perjalanan hari Itu dia yang mengajariku perjuangan untuk menggapai mimpi Itu dia yang memintaku untuk di sisinya agar tetap kuat dan tegar Namun bagaimana jika memang aku yang memiih untuk pergi Patahkah persaudaraan kami Seseorang itu yang kini berubah sinis dan menggores kata yang tak pernah lagi hidup dengan senyuman yang sama Aku percaya dia tetap kuat Allah yang akan menguatkannya Sampaikan padanya bahwa aku tetap cinta.. Mencintainya karena Allah.. Dan itu tak akan pernah berubah Dengan atau tanpa aku di sisinya..
singkat
- Get link
- X
- Other Apps
Melantunkan segenap hampa dan kepalsuan itu bukan hal mudah. Membawa nama dan kesmepatan dalam waktu yang tak tertahankan juga tak pernah sengaja ku perjelas dalam nada. Andaikan ada sekumpulan melodi jiwa akan ku pantaskan banyak kata tak ku mengerti yang ku lingkari merah dalam kehidupanku. Allah lebih tahu. Bagaimana seketika aku hanya terdiam dan kemudian menitihkan air mata dalam takdirnya yang begitu indah dan mempesona. Allah yang paling mengerti bagaimana dan kemudian meninggalkan jejak palsu atau memang ku ukir dalam penantian dan pengharapan yang nyata. Selebihnya aku hanya manusia biasa. Itu yang ku tekankan,. Bagaimana aku tetaplah seorang anak dan perempuan. Ya. Itu yang akan selalu ada dan terdepan di benakku. Namun itu tak akan mengubah papun bukan. Malamku pun masih terlampau panjang untuk menguatakan hari ini akan berakhir karna aku patuh pada kehidupan. Titik dimana kita meredam emosi dan berpikir tentang realita mengedepankan ku pada keinginan untuk lebih jelas dalam...
simpul kerinduan ~
- Get link
- X
- Other Apps
Menjaga kerinduan membuatku patuh pada keiklasan Menyukai kerinduan membuatku berteman dengan kesabaran Menikmati kerinduan membuatku legowo pada lisan tak berkata Melengkapi kerinduan membuatku tahu arti kepastian Indah dan tak pernah tersadarkan.. Ku biarkan hati menganga.. Melengkapi melodi melodi keabadian raga. Hanya sedikit mengucap syukur atasnya Dan lebih ingin menjadi sosok yang ku abaikan dalam jiwa. Lantunan kerinduan tertahan dalam dada Membuat hatiku sesak dan terpana dalam diam kebhinekaan kita Kita.. Atau hanya Dia? Waktu jawabannya ~
Menjadi berbeda itupun perlu banyak bersabar. Dan kita harus kuar serta bertahan. (arma)
- Get link
- X
- Other Apps
Menjadi berbeda itupun perlu banyak bersabar. Dan kita harus kuar serta bertahan. (arma) Berbeda adalah pilihan. Terletak dan diletakkan pun adalah sebuah pilihan karena kadang diantara kita hanya sampai pada diletakkan tanpa tahu bagaimana dan apa yang harus kita buat dan kemudian apa langkah selanjutnya. Hanya ada pilihan dalam hidup ini iya atau tidak. Alam tak akan banyak mengijinkan kita untuk abstain. Karena pilihan ini akan memiliki banyak akibat yang kurang berkenan akan hari dan kemudian kurang baik untuk di kemudian hari. Berbeda adalah pilihan. Ketika kita memiliki batas pikir yang berbeda. Memiliki celah yang berbeda dari yang lainnya. Baik itu antara sinergi atau berbeda haluan cerita, dari sana kita akan menemukan kesempurnaan. Karena kesempurnaan terletak dari bagaimana kita saling melengkapi dalam kekurangan bukan ketika kita sama. Berbeda adalah pilihan. Ada akalanya ketika tanpa perbedaan ada yang hampa dan kekurangan kebiasan yang biasanya di keluhkan. Oerbedaan akan...
tentang senja ~
- Get link
- X
- Other Apps
Kembali ke kota kelahiran. Melintasi jalanan yang mulai sepi karena guyuran hujan yang baru saja padam namun masih meninggalkan mendung yang berganti dengan petang yang sesungguhnya. Siluet senja menjajakan dinginnya kesombongan kota. Gedung mewah dan bersenjata gemerlapnya. Dan yang lainnya tengah sibuk menata baju megahnya. Tanpa mengingat mereka yang meradang dan membahana dengan pekik merdeka sebari menekan erat perut mereka. Hari menjelang dalam jenakanya. Namun ada yang lain kali ini, karena libur kewajiban. Ada banyak torehan pinta yang harus ku sudahi untuk kembali ke rumah . namun ku pastikan langkahku tak berhenti. Dan pikirku tak tumpuk otak serta tak mati hati. Langkahku terurai pada jalanan pasar yang biasanya jarang ku lewati. Teremang dalam keinginan untuk menjalin kenangan dalam senja yang menemani dengan senyum malunya.namun aku menemukan harta lain.sambutan dingin dengan sejajar dengan lirikan sadis mereka. Dimana dunia ku yang menebar keindahan dan keinginan untuk b...
Kemerdekaan dari perintah-NYA
- Get link
- X
- Other Apps
Cerita ini mengalir dari sisi dunia yang menjanjikanmu terbungkam jika kau mau. Atau tatap lesu keadaan jika kau lirik. Atau paras pasrah ketika kau tikam dengan mimpi. Kami hanya rakyat yang tak tahu menahu tentang apa apa. Tak mengerti tentang dunia. Hanya sedikit mencerna diri. Untuk mendapat dan tetap hidup di kemudian hari. Namun apakah hidup hanya untuk itu. Apakah hidup hanya soal makan esok hari Hanya tentang makan hari ini untuk hidup di kemudian hari. Yang aku tak mengerti.. Mengapa air mata ini melelah. Melihat ketimpangan Melihat anak jalanan Melihat mereka meringkuk di pinggir gemerlap kota Mengapa ada yang lainnya terbahak Mengucap kata kotor untuk membungkus kebahagiaan mereka Padahal yang lain. Bersyukur atas kesederhanaan mereka Bila benar ini dunia Dan keseimbangan yang harus ada Apa ini yang di namakan keseimbangan atas namaNya? Atau kita telah merdeka. Bahkan dari perintahNya Untuk adil dan menjadi pemimpin Dan lebih memilih takluk Dan Tak memiliki mimpi Toh kita m...
waktu yang mengesankan ~
- Get link
- X
- Other Apps
Waktu yang kita miliki adalah harta yang begitu berharga. Bagaimana waktu yang terlah terlewati tak akan kita miliki kembali. Maka dari itu dialah yang paling jauh dari kita. Hal yang akan membuat kita mengetahui akhir hari yang akan kita miliki. Kebahagiaan maupun sebuah kesulitan sesuai dengan apa yang kita ikhtiarkan. Waktu ini pula yang mambuat kita belajar tentang banyak hal. waktu yang mempertemukan kita pada sebuah peristiwa yang akan membuat kita belajar tentang menerima dan mengiklaskan. Waktu yang akan membuat kita tersenyum dan memahami sesuatu. Ujian yang hadir dalam hidup kita juga tak akan lepas dari waktu. Baik itu ujian dalam bentuk kesulitan maupun kebahagiaan. Semuanya adalah bentuk kasih sayangNya. Bahwa Allah tak akan memberikan cobaan melebihi kemampuan kita. Ujian dalam bentuk kesulitan dapat berati adalah sebuah teguran, teguran dalam bentuk kesulitan ini akan membuat kita lebih dekat padanya. Kita akan di hadapkan pada pilihan bertahan atau menyerah. Disanalah...
KAMMI dan Indonesia dalam Hidupku,,
- Get link
- X
- Other Apps
Sebuah negara yang maju atau tidak secara subyektif saya dimulai dari masyarakat. Masyarakat yang maju memiliki kesadaran tentang peran pentingnya pendidikan, kesehatan,keamanan maupun pemerintahan yang berkompetensi dan berkontribusi benar dalam suatu negara. Dari berbagai hal diatas hal yang paling penting dan mendasar adalah pendidikan. Pendidikan merupakan landasan dalam berpikir maupun bertindak seseorang. Sehingga bagaimana orang tersebut berpikir dan mengambil keputusan terdapat faktor pendidikan dan sejauh mana pemahamannya dalam suatu hal. Hingga bukan wacana yang tabu bahwa pendidikan merupakan cikal bakal dari bagaimana berkembangnya suatu negara. Pentingnya pendidikan memiliki korelasi yang berkesinambungan dengan terbentuknya masyarakat yang madani. Masyarakat ini yang nantinya akan membuat Indonesia menjadi negara yang memiliki orang-orang yang berkompeten dan berakhloak yang nantinya akan menjadi pemimpin rakyat di parlemen maupun pemerintah yang memiliki wewenang untu...